SELAMAT DATANG DI WEBSITE MAN 2 PALEMBANG    Sumber Informasi Kami Untuk Anda             Bersama Wujudkan Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia.        MAN 2 Palembang Menerima Peserta Didik Baru Tahun Pembelajaran 2025-2026. Melalui Jalur Prestasi, Jalur Afirmasi, dan Jalur Reguler.

Grand Final Akhi Ukhti MAN 2 Palembang 2025 Berlangsung Meriah

Humas, Mandupa.


Grand Final Pemilihan Akhi Ukhti 2025 MAN 2 Palembang sukses digelar dengan penuh kemeriahan di lapangan MAN 2 Palembang, Rabu (19/02). Acara yang menjadi ajang pencarian duta pelajar berprestasi ini dihadiri oleh Kepala MAN 2 Palembang, Yusri Erlini, serta tamu undangan spesial, yakni Bujang Gadis dari sekolah lain dan perwakilan universitas di Palembang.


Dari puluhan peserta yang mendaftar, hanya 14 finalis terbaik yang berhasil melaju ke babak grand final. Mereka telah melewati berbagai tahapan seleksi ketat, mulai dari wawancara, unjuk bakat, hingga tes pengetahuan dan kepemimpinan.

Dalam sambutannya, Yusri Erlini menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah menunjukkan potensi terbaiknya.
“Ajang ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga wadah untuk membentuk generasi muda yang berkarakter, berakhlak mulia, serta memiliki wawasan luas. Kami berharap para finalis bisa menjadi inspirasi bagi teman-temannya,” ujarnya.


Setelah melewati berbagai tantangan dan sesi penilaian dari dewan juri, Yusuf Ramadhan dan Karina Octaviani akhirnya terpilih sebagai Akhi dan Ukhti 2025. Keduanya berhasil memikat juri dengan kecerdasan, kepercayaan diri, serta keterampilan berbicara yang luar biasa.


“Saya sangat bersyukur atas kesempatan ini dan berterima kasih kepada semua yang telah mendukung saya. Semoga saya bisa menjalankan amanah ini dengan baik dan menginspirasi teman-teman lainnya,” ujar Yusuf penuh haru.


Selain pemenang utama, penghargaan khusus juga diberikan, seperti Akhi Ukhti Berbakat, Akhi Ukhti Persahabatan, dan Akhi Ukhti Favorit, yang ditentukan berdasarkan voting siswa.


Acara ditutup dengan sesi foto bersama serta penampilan spesial dari pemenang kategori bakat. Dengan adanya Pemilihan Akhi Ukhti ini, MAN 2 Palembang berharap dapat melahirkan generasi muda yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berakhlak islami dan siap menjadi pemimpin masa depan. (TJP APK)

About the Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like these