Humas, Mandupa.
Sebanyak 181 siswa MAN 2 Palembang mengikuti prosesi Wisuda Tahfidz Al-Qur’an, Senin (17/02), sebuah momen sakral yang menandai keberhasilan mereka dalam menghafal kitab suci. Acara yang digelar di aula madrasah ini berlangsung khidmat dan penuh haru, dihadiri oleh kepala madrasah, guru, orang tua, serta perwakilan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatann, Kementrian Agama Kota Palembang, dan Kepala Madrasah se-kota Palembang.
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Madrasah, diikuti dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang semakin menambah kekhusyukan suasana. Doa dipanjatkan untuk keberkahan para wisudawan, agar ilmu yang mereka dapatkan menjadi cahaya dalam kehidupan.
Suasana semakin meriah dengan penampilan paduan suara, disusul dengan pemberian penghargaan kepada 8 wisudawan terbaik sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras mereka dalam menyelesaikan hafalan Al-Qur’an.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatan, Syafitri Irwan, dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjaga hafalan dengan terus mengulang dan mengamalkan ajaran Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga mengapresiasi MAN 2 Palembang yang terus berkomitmen mencetak generasi Qur’ani.
Kepala MAN 2 Palembang, Yusri Erlini, juga menambahkan ungkapan rasa bangganya terhadap para siswa yang telah menyelesaikan hafalan mereka. “Menghafal Al-Qur’an adalah sebuah perjalanan panjang yang penuh tantangan, tetapi juga penuh keberkahan. Semoga ilmu yang didapat bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Puncak acara adalah prosesi wisuda, di mana satu per satu wisudawan menerima sertifikat tahfidz sebagai bukti pencapaian mereka. Kebanggaan terpancar dari wajah para siswa, guru, dan orang tua yang menyaksikan momen istimewa ini.
Sebagai penutup, Teater Arwah 03 menampilkan kisah inspiratif seorang anak yang ingin berubah menjadi lebih baik dan menjadi penghafal al-Qur’an demi bisa membanggakan orang tuanya.
Wisuda Tahfidz ini menjadi bukti nyata bahwa MAN 2 Palembang terus berperan aktif dalam membangun generasi muda yang cinta Al-Qur’an. Dengan jumlah wisudawan yang semakin bertambah setiap tahunnya, madrasah ini semakin mengukuhkan perannya dalam mencetak hafiz-hafizah yang siap mengamalkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan. (TJP APK)