Humas, Mandupa.
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jalur khusus (Pengembangan berprestasi dan pengembangan bakat/minat) Tahun Ajaran 2022-2023 akan diumumkan, Kamis (24/3). Pengumuman hasil seleksi PPDB Jalur khusus ini akan diumumkan secara online TATA CARA /ALUR MELIHAT PENGUMUMAN dan untuk pengumuman tersebut baru dapat diakses pada pukul 15.00 wib.
Sebelumnya para peserta telah melewati beberapa tahapan yakni tahap registrasi, tahap verifikasi, dan tahap tes baca Al-Quran, bacaan sholat, dan hafalan AlQuran (untuk non tahfidz juz 30 dan untuk tahfidz minial 3 juz). Setelah melewati semua tahapan tersebut, para peserta akan mengetahui hasilnya di website pada hari ini tanggal 24 Maret 2022 dan jika dinyatakan lulus para peserta PPDB jalur khusus akan mengikuti tahap wawancara bersama komite MAN 2 Palembang, selanjutnya tahap terakhirnya yakni tahap registasi ulang.
āuntuk siswa yang nantinya dinyatakan lulus jangan lupa melakukan registrasi ulang PPDB jalur khusus pada tanggal 28 Maret 2022 s.d. 30 Maret 2022 untuk waktu dan tempatnya nanti akan diberitahukan kembali,āujar Emil sebagai waka kesiswaan.
āSaya himbau juga untuk para peserta PPDB jalur khusus yang belum berhasil mengikuti seleksi PPDB jalur khusus, tenang saja kalian masih dapat mengikuti seleksi PPDB MAN 2 Palembang pada jalur umum nanti yang akan dilaksanakan pada awal Mei 2022, jangan sampai ketinggalan informasi terupdate yang selalu diumumkan melalui sosial media MAN 2 Palembang,ātambahnya.
Untuk informasi terupdate seputar PPDB TA 2022-2023 dapat terus diakses dan dilihat di sosial media MAN 2 Palembang yakni instagram man2plg.official, facebook Mandua Palembang, website https://man2palembang.sch.id, dan dapat juga bertanya melalui WA MAN 2 Palembang 0852-6921-1837. (am)